Vitamin Nat C – Seberapa Penting Vitamin C Untuk Tubuh?

Seberapa Penting Vitamin C Untuk Tubuh
Vitamin Nat C 

Vitamin Nat C – Tak bisa dipungkiri, Vitamin C sejak dulu memiliki manfaat bagi tubuh, termasuk menjaga daya tahan tubuh dan kesehatan kulit. Selain itu, Vitamin C juga sangat mudah untuk didapatkan, baik dari asupan maupun pada suplemen.

Menurut Mega We Care, sebagai asupan nutrisi pelengkap yang memiliki segudang manfaat, Vitamin C sangat dibutuhkan oleh tubuh, karena memainkan peran penting dalam menjaga fungsi kekebalan tubuh. Tak hanya itu saja, Vitamin c juga diperlukan tubuh untuk perkembangan dan menjaga fungsi kerja organ tubuh. Berikut beberapa alasan pentingnya mengkonsumsi vitamin C, yaitu:

  1. Sebagai Antioksidan

Vitamin c membantu melindungi sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas, sehigga mampu untuk memperlambat penuaan dini, menghambat risiko penyakit kanker dan penyakit jantung.

  1. Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Saat kelelahan, biasanya tubuh akan mengalami batuk dan pilek. Dengan mengkonsumsi kebutuhan vitamin c dalam tubuh, berbagai keluhan bisa dicegah.

  1. Produksi Kolagen

Peran vitamin c juga mampu membantu tubuh untuk memproduksi kolagen, yakni protein yang dibutuhka untuk proses penyembuhan luka, mencegah keriput, hingga memperlambat proses penuaan dini.

  1. Menigkatkan Penyerapan Zat Besi

Dengan meningkatnya vitamin c menyerap zat besi dari makanan, dan membantu kekebalan tubuh bekerja dengan baik sehingga mampu melindungi tubuh dari penyakit.

  1. Menjaga Kesehatan Tubuh

Menurut penelitian, vitamin c bisa membantu merawat kesehatan tulang rawan, dan gigi. Tak hanya itu, vitamin c juga bisa menjaga kesehatan jantung dan pembuluh darah sehingga mencegah terjadinya serangan jantung dan stroke.

Untuk mendapatkan vitamin c, Anda bisa memperolehnya dengan mudah melalui berbagai makanan seperti buah dan sayur. Selain jeruk, sumber vitamin c alami dari buah antara lain , buah kiwi, mangga, pepaya, dan nanas. Untuk sayuran, Anda bisa dapatkan dari brokoli, paprika dan sayuran hijau lainnya. Agar semakin lengkap, Anda bisa mengkonsumsi multivitamin tambahan seperti Vitamin Nat C dari Mega We Care. Baca juga disini.

 

 

Leave a comment